Kepala Sekolah SMPN 3 Pangururan, Jomris Hasugian, S.Pd |
Sitanggang.net - Samosir
Dalam rangka memasuki Tahun Ajaran baru 2016, SMP Negeri 3 Pangururan Samosir adakan bimbingan kepada siswa-siswi yang lulus Ujian Nasional dengan tujuan supaya murid mampu mengikuti dan bersaing dalam mendapatkan SMA favorit di Samosir.
Hal itu diungkapkan Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Pangururan Jomris Hasugian, S.Pd kepada wartawan, Senin (20/06/2016) diruang kerjanya.
Dirinya berharap, dengan kegiatan itu, minimal 50% anak didiknya yang baru saja lulus UN, bisa masuk ke sekolah SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 1 Pangururan.
"Kita akan membekali anak-anak agar mampu mengikuti ujian tertulis masuk SMA Negeri 1 dan SMA Negeri 2 Pangururan, yang rencananya akan digelar bulan Juni ini. Dengan harapan, 50 % dari 120 anak didik SMP 3 yang lulus tahun ini, lulus seleksi nantinya," kata Jomris Hasugian.
Ditambahkannya, bimbingan dimaksud rencananya akan dilaksanakan pada hari Kamis 23 Juni 2016 di SMP Negeri 3 Pangururan, Desa Siopat Sosor Parbaba dengan harapan semua anak didiknya yang lulus tahun ini, mengikuti bimbingan yang akan digelar.
Disinggung tentang tingkat kelulusan SMP yang dipimpinnya, Jomris mengaku puas atas hasil yang diterima sekolahnya. "Saya cukup puas untuk hasil kelulusan UN tahun ini. Semua siswa saya lulus 100% dengan nilai yang cukup memuaskan," katanya.